PROPOSAL USAHA
BASO ISI
DAUN PEPAYA
Disusun oleh :
NAMA : ROKHMATUL MALA
NISN : 9953976724
NIS : 218/218.079
SMK FARMASI SENTOSA DHARMA
BOJONEGORO
LEMBAR PENGESAHAN
PROPOSAL KEWIRAUSAHAAN
Nama
Sekolah : SMK FARMASI SENTOSA
DHARMA
Progaram
Keahlian : Farmasi
Nomor
Peserta :
Nama
Peserta : ROKHMATUL MALA
JUDUL USAHA
Pembimbing, Peserta
Uji
Joko Purnomo, S.Thi Rokhmatul Mala
Penguji
I, Penguji
II,
( ) ( )
Mengetahui,
Kepala
Sekolah
Susilawati SP,S.Pd.MM
KATA PENGANTAR
Assalamu’alaikum wr.wb
Alhamdulillahirobbil’alamin, segala puja dan puji syukur saya
panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat, taufik serta hidayahnya sehingga saya
dapat menyelesaikan tugas yang diberikan oleh guru pembimbing mata diklat
KEWIRAUSAHAAN SMK FARMASI SENTOSA DHARMA
BOJONEGORO tentang PROPOSAL USAHA yang saya beri judul ”Baso Isi Daun Pepaya”
Dalam penyusunan proposal usaha ini tentunya
tidak lepas dari pihak yang telah membantu kami, kami ucapkan terima kasih kepada:
1. Allah
SWT yang telah memberi kelancaran pada sproses pembuatan karya tulis ilmiah ini
2. Guru
pembimbing mata diklat KWU
SMK Farmasi Sentosa
Dharma Bojonegoro yaitu Bapak Joko
Purnomo
3. Kedua
orang tua dan kakak saya yang selalu mendukung saya dalam segalahal
4.Teman-teman
saya terutama kelas XII SMK FARMASI SENTOSA
DHARMA BOJONEGORO
Semoga proposal usaha yang telah selesai ini
bermanfaat bagi semua pihak yang membaca.dan
apabila dalam penyusunan proposal usaha ini terdapat kesalahan saya mohon maaf
yang setulus-tulusnya.
Kritik dan saran yang bersifat membangun
sangat kami harapkan bagi para pembaca.
Wassalamu’alaikum wr.wb
Bojonegoro, Maret 2013
Penyusun
DAFTAR ISI
Halaman Judul ……………………………………………………..........................................................i
LEMBAR PENGESAHAN…………………………………….…….....................................................ii
Kata Pengantar …………………………………………………...........................................................iii
Daftar Isi ……………………………………………………………......................................................iv
Bab I
Pendahuluan …………………………………………………………..................................................1
Bab II
Tinjauan Pustaka……………………………………………................................................................3
Bab III
Metode Penelitian…………………………………………………......................................................5
Bab IV
Diskripsi Usaha………………………………………………………..................................................8
Bab V
Penutup............…………………………………………………..........................................................9
PENDAHULUAN
A.
LATAR BELAKANG
Manusia memiliki
bermacam-macam sifat yang mungkin bebeda dari yang lain. Sifat mudah bosan
dengan suatu hal yang sering bahkan selalu terlihat atau dilakukannya. Seperti
halnya memilih makanan atau minuman untuk kehidupannya sehari-hari. Di kantor,
sekolah, rumah sakit, tempat bermain, atau tempat aktivitas lain.
Untuk mengatasi rasa
kebosanan yang tampak bahkan terkadang terpaksa selalu ditapis bagi kebanyakan
orang. Biasanya bagi penduduk kalangan bawah yang hanya makan seadanya dan
menunya monoton setiap harinya.
Maka dari itu saya berupaya
untuk membuat makanan dengan kreasi baru. Makanan ini telah dikenal orang-orang
banyak terutama bagi bangsa Indonesia sendiri, selain itu makanan ini telah
banyak peminatnya dan tidak pandang derajat sosialnya.
Usaha ini adalah menciptakan
makanan Baso Isi Daun Pepaya. Karena kebanyakan dari makanan baso berisi daging
atau telur, dan saya akan merubah isinya menjadi daun pepaya. Karena saya tahu
bahwa daun pepaya adalah makanan yang kurang diminati masyarakat karena rasanya
yang pahit. Padahal daun pepaya memilki banyak khasiat di dalamnya. Saya ingin
masyarakat menyukai daun pepaya. Dan makanan kombinasi ini saya rasa akan
menjadi terobosan antara kehidupan pedesaan dengan perkotaan.
B.
TUJUAN USAHA
Tujuan
pendirian usaha ini adalah :
1.
Untuk menciptakan
lapangan kerja untuk membantu mengurangi jumlah pengangguran yang ada disekitar
kita.
2.
Untuk membantu
menyediakan makanan dan minuman yang dapat menjaga kesehatan dengan rasa yang
enak.
3.
Untuk meningkatkan
derajat kesehatan masyarakat.
4.
Untuk memperoleh
keuntungan
5.
Untuk meningkatkan
derajat ekonomi
C.
MANFAAT USAHA
Manfaat pendirian usaha ini adalah :
1.
Agar dapat menciptakan
lapangan kerja untuk membantu mengurangi jumlah pengangguran yang ada disekitar
kita.
2.
Agar dapat membantu
menyediakan makanan dan minuman yang dapat menjaga kesehatan dengan rasa yang
enak.
3.
Agar dapat meningkatkan
derajat kesehatan masyarakat.
4.
Agar dapat memperoleh
keuntungan
5.
Agar dapat meningkatkan derajat
ekonomi
BAB
II
TINJAUAN PUSTAKA
A. PEPAYA
Pepaya (Carica
papaya L.), atau betik adalah tumbuhan yang berasal dari Meksiko
bagian selatan dan bagian utara dari Amerika Selatan, dan kini menyebar luas
dan banyak ditanam di seluruh daerah tropis untuk diambil buahnya.C. papaya
adalah satu-satunya jenis dalam genus Carica. Nama pepaya dalam
bahasa Indonesia diambil dari bahasa Belanda, "papaja", yang pada
gilirannya juga mengambil dari nama bahasa Arawak, "papaya". Dalam
bahasa Jawa pepaya disebut "katès" dan dalam bahasa Sunda
"gedang".
B. Manfaat Pepaya
Buah pepaya dimakan dagingnya, baik ketika muda maupun
masak. Daging buah muda dimasak sebagai sayuran (dioseng-oseng). Daging
buah masak dimakan segar atau sebagai campuran koktail buah. Pepaya
dimanfaatkan pula daunnya sebagai sayuran dan pelunak daging. Daun pepaya
muda dimakan sebagai lalap (setelah dilayukan dengan air panas) atau dijadikan
pembungkus buntil. Oleh orang Manado, bunga pepaya yang diurap menjadi sayuran yang
biasa dimakan. Getah pepaya (dapat ditemukan di batang, daun, dan buah) mengandung
enzim papain, semacam protease, yang dapat melunakkan daging dan mengubah
konformasi protein lainnya. Papain telah diproduksi secara massal dan menjadi
komoditas dagang. Daun pepaya juga berkhasiat obat dan perasannya digunakan dalam
pengobatan tradisional untuk menambah nafsu makan.
C. Pemerian
Pohon pepaya umumnya tidak bercabang atau bercabang
sedikit, tumbuh hingga setinggi 5-10 m dengan daun-daunan yang membentuk serupa
spiral pada batang pohon bagian atas. Daunnya menyirip lima dengan tangkai yang
panjang dan berlubang di bagian tengah. Bentuknya dapat bercangap ataupun
tidak. Pepaya kultivar biasanya bercangap dalam.
Pepaya adalah monodioecious'
(berumah tunggal sekaligus berumah dua) dengan tiga kelamin: tumbuhan jantan,
betina, dan banci (hermafrodit). Tumbuhan jantan dikenal sebagai "pepaya
gantung", yang walaupun jantan kadang-kadang dapat menghasilkan buah pula
secara "partenogenesis". Buah ini mandul (tidak
menghasilkan biji subur), dan dijadikan bahan obat tradisional.Bunga pepaya
memiliki mahkota bunga berwarna kuning pucat dengan tangkai atau duduk pada
batang. Bunga
jantan pada tumbuhan jantan tumbuh pada tangkai panjang. Bunga
biasanya ditemukan pada daerah sekitar pucuk.
Bentuk
buah bulat hingga memanjang, dengan ujung biasanya meruncing. Warna
buah ketika muda hijau gelap, dan setelah masak hijau muda hingga kuning. Bentuk
buah membulat bila berasal dari tanaman betina dan memanjang (oval) bila
dihasilkan tanaman banci. Tanaman banci lebih disukai dalam budidaya karena dapat
menghasilkan buah lebih banyak dan buahnya lebih besar. Daging buah berasal dari
karpela yang menebal, berwarna kuning hingga merah, tergantung varietasnya. Bagian
tengah buah berongga. Biji-biji berwarna hitam atau kehitaman dan terbungkus
semacam lapisan berlendir (pulp) untuk mencegahnya dari kekeringan. Dalam
budidaya, biji-biji untuk ditanam kembali diambil dari bagian tengah buah.
Kelamin
jantan pepaya ditentukan oleh suatu kromosom Y-primitif, yang 10% dari
keseluruhan panjangnya tidak mengalami rekombinasi. Suatu penanda genetik RAPD
juga telah ditemukan untuk membedakan pepaya berkelamin betina dari pepaya
jantan atau banci.
D. Jenis Pepaya
Jenis Pepaya bermacam-macam karena berbeda-beda pemanfaatannya dan
selera konsumen
1.
Pepaya Bangkok
Pepaya
Bangkok diintroduksi dari Thailand.Permukaan buahnya tidak rata dan kulit
luarnya relatif tipis, sehingga sulit dikupas. Kelebihannya, dagingnya manis
dan berair.Buahnya berukuran besar.
2.
PepayaSOLOF1
Ini adalah pepaya kultivar hibrida unggul dari Hawaii. Buahnya kecil-kecil dan disukai oleh konsumen barat. Selain itu terdapat pula pepaya hias yang warna daun atau tangkai daunnya ungu. Pepaya ini ditanam lebih untuk penampilannya dalam memperindah taman. Di Dataran Tinggi Dieng dikenal produk mirip pepaya yang dikemas dan disebut "carica". Jenis ini menyukai daerah dingin untuk produksi buah secara optimal.
Ini adalah pepaya kultivar hibrida unggul dari Hawaii. Buahnya kecil-kecil dan disukai oleh konsumen barat. Selain itu terdapat pula pepaya hias yang warna daun atau tangkai daunnya ungu. Pepaya ini ditanam lebih untuk penampilannya dalam memperindah taman. Di Dataran Tinggi Dieng dikenal produk mirip pepaya yang dikemas dan disebut "carica". Jenis ini menyukai daerah dingin untuk produksi buah secara optimal.
BAB
III
PEMBAHASAN
A.
PENELITIAN
DAN ANALISIS
Setelah diadakan survei dapat kami simpulkan bahwa kebutuhan makanan dan
minuman yang beda dari hidangan sebelumnya dapat menghindari rasa bosan terhadap
menu makanan yang monoton setiap harinya.
Jadi usaha yang akan kami jalankan memiliki
kesempatan untuk berwirausaha dan keuntungan besar.
B.
STRATEGI
PEMASARAN
1. Cara promosi usaha yang kami
lakukan dari mulut ke mulut
2. Cara menarik pelanggan dengan
memberi harga khusus
3.Sistem
pembayaran langsung, yakni konsumen membeli makanan langsung membayar.
C.
TARGET
PEMASARAN
Penjualan makanan yang kami lakukan langsung
ditujukan kepada konsumen yang membutuhkan. Konsumen-konsumen itu kami
targetkan adalah mayarakat sekitar dari kalangan bawah hingga atas.
D. PESAING
Pada saat ini pesaing dalam penjualanan
makanan dan minuman memang cukup ketat. Diantaranya stan-stan yang sudah banyak
di sekeliling kita dan juga teman-teman kami yang juga melakukan usaha makanan- minuman.
Tetapi kami yakin usaha yang kami jalani dapat
terus berjalan dengan baik dan maju, dengan cara usaha keras dan
sungguh-sungguh serta pelayanan prima yang kami lakukan, tidak akan kalah dalam
persaingan dengan usaha-usaha yang orang lain lakukan.
E.
PROSES PRODUKSI
Proses produksi yang kami rencanakan dan kami
jalankan dalam perusahaan baso ini
adalah sebagai berikut:
·
PERSYARATAN LOKASI:
1.
Lokasi yang tidak terlalu jauh dari
perumahan penduduk.
2.
Lokasi mudah terjangkau dari
pusat-pusat pemasaran.
3.
Lokasi terpilih bersifat menetap,
artinya tidak mudah terganggu oleh keperluan-keperluan lain selain untuk usaha baso.
·
PEDOMAN TEKNIS BUDIDAYA
Penyiapan
Sarana dan Peralatan
Bahan-bahan
utama
1.
Daging sapi
2.
Daun pepaya
3.
Tepung pati
4.
Telur
5.
Bawang putih
6.
Garam
7.
Penyedap rasa
8.
Es batu (air es)
9.
Penggiling daging sapi
(baso)
·
CARA PEMBUATAN
1.
Daun pepaya
dibersihkan dan direbus serta di hilangkan rasa pahitnya.
2.
Kemudian daun
pepaya di tumis dan di beri bumbu agar
lebih enak rasanya.
3.
Pilih daging
yang masih segar dan baru di potong
4.
Masukkan
tepung, telur, garam, bawang putih, penyedap rasa serta air es ke dalam mesin
penggiling
5.
Aduk terus
sampai tercampur semua bahan
6.
Setelah
selesai dan di keluarkan dari penggilingan, adonan baso di bentuk bulat-bulat
dengan menggunakan tangan dan sendok.
7.
Lalu masukkan
isian daun pepaya yang telah di tumis atau di beri bumbu. Kemudian masukkan
kedalam air yang telah didihkan
F.
SUMBER-SUMBER BAHAN BAKU
Bahan baku yang berupa pepaya kami dapatkan dari luar daerah yang sudah
teruji dan terbukti kualitasnya. Daerah
lain yang mempunyai sumber daya yang lebih dapat kami gunakan untuk menambah bahan baku yang kami perlukan. Dengan membeli dari para penjual daun pepaya dan
daging segar untuk pembuatan baso dengan bentuk tertentu serta
harga yang tertentu pula. Yang
tidak merugikan berbagai pihak, baik
dari penjual pepaya maupun
dari pembeli seperti perusahaan kami.
G.
DISKRIPSI USAHA
1. Produk yang Dihasilkan
Produk yang kami hasilkan ini berupa baso yang
terbuat dari daun pepaya yang
telah kami olah dengan memenuhi prosedur yang ditetapkan bersama guna menjaga
kualitas dan rasa yang
bagus serta di segani
konsumen. Sehingga konsumen puas dengan produk baso kami, karena
konsumen sangat berpengaruh bagi perkembangan perusahaan kami, apabila kepuasan konsumen kurang maka
itu akan berdampak negative bagi penghasilan
dan perkembangan perusahaan.
2. Jasa Pelayanan
Kami sangat mengerti kebutuhan para konsumen, maka dari itu dalam sector perusahaan “Baso Isi Daun Pepaya” yang kami dirikan, kami tidak hanya menyediakan satu cabang baso
tetapi kami menyediakan beberapa cabang, sehingga memudahkan bagi para konsumen
untuk membeli baso kapanpun
mereka butuh.
3. Ruang lingkup Usaha
Ruang
lingkup lingkup usaha baso ini
kami rancang dengan sebaik mungkin karena semua itu bisa berpengaruh terhadap
maju mundurnya perusahaan kami, maka
dari itu kami berusaha
memberikan sesuatu yang terbaik untuk konsumen
Perusahaan kami terletak
di Jalan Pahlawan No. 21 Padangan Kabupaten Bojonegoro,
Jawa Timur. Lokasi pabik tersebut sudah memenuhi
persyaratan berdirinya sebuah perusahaan, karena lokasi tersebut tidak terlalu
jauh dari pemukiman penduduk dan akses transportasi menuju lokasi perusahaan
sudah lancar karena berada didalam kota.
4. Personalia dan Peralatan Kantor
Susunan
kegiatan personalia bagi sebuah perusahaan wajib ada, namun dalam usaha baso kami, susunan kegiatan personalia masih
dalam bentuk sederhana yang masing-masing personalia memiliki kegiatan dan
tanggung jawab yang berbeda dalam perusahaan ini.
Kami
tidak memerlukan banyak peralatan kantor, kami hanya membutuhkan buku catatan daftar kalkulasi dana dan
peralatan untuk pengolahan dan pendistribusian baso daun pepaya.
BAB IV
PENUTUP
A. Kesimpulan
Demikian proposal ini saya susun
dengan harapan permohonan pendirian perusahaan yang saya dirikan dapat di
kabulkan. Pembuatan proposal ini bertujuan untuk
memperluas wawasan dan ilmu pengetahuan tentang peluang dalam dunia usaha. Dari pendirian usaha ini, saya menyimpulkan bahwa berdirinya
perusahaan ini karena kebutuhan masyarakat dan permintaan pasar yang
sangat mendukung perkembangan usaha ini. Selain itu saya mendirikan perusahaan baso ini juga mempunyai tujuan untuk
membantu pemerintah mengurangi pengangguran di era krisis global seperti
sekarang ini.
Saya menyadari bahwa tiada yang
sempurna di dunia ini kecuali yang Maha Kuasa. Dalam pembuatan proposal ini tentunya masih banyak kekurangan, untuk itu saya mengharapkan kritik dan
saran yang bersifat membangun guna lebih baiknya penyusunan proposal yang
selanjutnya.
Akhir dari penulisan proposal ini saya ucapkan terima kasih kepada
semua pihak yang telah ikut serta berpartisipasi dalam penyusunan proposal dan
pendirian perusahaan kami. Dan terima kasih juga atas terkabulnya
proposal ini, serta saya
berharap agar pelaksanaan perusahaan yang saya dirikan ini dapat berjalan
dengan baik dan lancar seperti harapan saya.
B. Saran
Agar pelaksanaan suatu usaha dapat
berjalan lancar, maka saya
mempunyai beberapa saran, antara
lain:
1.
Percaya dan yakin bahwa usaha bisa di
laksanakan
2.
Pandai berkomunikasi
3.
Mempunyai etos kerja yang tinggi
4.
Mau mendengarkan kritik dan saran dari
orang lain
5.
Tidak mudah putus asa
6.
Mampu menghasilkan produk yang
berkualitas
7.
Mengutamakan kepuasan pelanggan
8.
Disiplin, bertanggung jawab, kreatif
dan inovatif
Tidak ada komentar:
Posting Komentar